Sejak pandemi melanda tanah air dan dunia, semuanya berubah. Perubahan itu memberikan dampak sosial dan ekonomi.

Wira merupakan salah satunya dari banyak orang yang terdampak oleh pandemi. Pria asal Bali ini sejak pandemi mulai merebak awal maret 2020 yang lalu mendadak kehilangan pekerjaannya sebagai karyawan hotel di Bali.

Namun seiring berjalannya waktu, Wira mulai berpikir kreatif dan beralih membuka usaha sendiri di bidang kuliner. “Dari pandemi kita harus berpikir kreatif karena kita tidak lagi istilahnya di gaji pada satu perusahaan,” katanya.

Awalnya dia ragu-ragu, apakah memang ada orang-orang mau membeli makanan yang Wira buat atau berpikir untuk membeli makanan di luar.

Namun rasa ragunya dapat dihilangkan olehnya dengan menjual bahan-bahan jadi seperti buah, sembako, dan bahan jadi lainnya terlebih dahulu..

Namun Wira tidak bisa melakukan quality control sendiri dan mulai ingin menjual sesuatu yang kualitasnya bisa control dan itu adalah makanan itu sendiri.

Kude Home Cooking merupakan usaha kuliner yang mengusung konsep masakan rumahan. Wira mengatakan dirinya percaya kalau makan bukan hanya sekedar makan.

“Saya sangat suka kalau makan itu memberikan experience lewat makanannya sendiri, ada cerita lewat makanan itu sendiri,” ungkap Wira.

Makna cerita dibalik Kude Home Cooking adalah ingin mendeliver makanan rumahan yang mengingatkan kita pada masa kecil.

Selengkapnya Klik Video Berikut Ini :