Partai Solidaritas Indonesia (PSI) merupakan partai baru yang didirikan pada tahun 2014 dan dipimpin oleh seorang Ketua Umum perempuan yang sudah cukup dikenal publik. Sang Ketua Umum adalah Grace Natalie (36), sejak lulus kuliah di IBII (Institut Bisnis dan Informatika Indonesia)  ia mengawali karirnya di bidang jurnalistik. Memulai karir sebagai reporter di SCTV, Grace menjadi salah satu penyiar program berita Liputan 6. Dalam waktu tiga tahun kariernya makin menanjak dan ia sempat berpindah-pindah stasiun televisi, dari SCTV lalu ke ANTV dan tak lama kemudian pindah lagi ke TVOne.

Selain itu, Grace menjelaskan tujuannya didirikan PSI, “Pendirinya sebenernya adalah orang-orang yang tidak tertarik dengan background politik, tapi kami punya harapan agar Indonesia menjadi lebih baik, ketika partai politik di reformasi, manajemennya harus bagus agar fungsi rekrutmen itu berjalan dengan baik,” jelas Grace saat wawancara bersama Kabari di kantor PSI, Tanah Abang, Jakarta.         

Lebih lanjut Grace menambahkan, ”Kalau rekrutmennya jalan, kita bisa menaruh orang-orang yang terbaik menjadi calon legislatif untuk di parlemen wakil rakyat, kita bisa memberikan untuk menjadi Bupati, Wali Kota, Gubernur karena merekalah yang menjalankan negeri ini,” imbuhnya.

“Nah kalau partai ini diperlakukan seperti properti pribadi ga  ada transparansi, ga ada profesionalisme, ga pernah jelas, sebenernya  perekrutan ini dilakukan seperti apa, maka kita akan selalu dalam lingkaran setan, lingkaran yang negatif,” terang Grace

Dengan demikian, menurut Grace, PSI hadir diharapkan bisa merubah politik Indonesia, “Kami cinta Indonesia dan punya harapan Indonesia bisa lebih jadi baik dari hari ini, tapi untuk itu kita harus ubah proses politik yang ada. Agar semua orang apapun suku agama dan rasnya, selama mereka punya kompetensi punya kapasitas dan bersedia bekerja dengan sistem yang baik agar ada profesionalisme dan transparansi semua orang-orang ini,” katanya.

Partai yang dipimpin dirinya ditargetkan bisa memperoleh suara di atas rata-rata, “Target kami sebagai partai baru, kami menargetkan bisa memperoleh suara tentunya di atas pembatas, kalau kita bisa menempatkan 30, 40, 50 orang, saya pikir itu sudah modal yang cukup untuk kita membuat description, gangguan dari kenyamanan yang ada saat ini di DPR,” terang Grace. Grace berharap perjuangannya mendapat dukungan dari masyarakat, karena menurut dia hanya PSI yang memiliki perekrutan terbuka.

“Karena hanya PSI yang punya rekrutmen terbuka, dan pelaporan ke publik, intinya yang kami tawarkan adalah profesionalisme dan transparansi,” pungkas Grace.