Desainer Rama Dauhan meluncurkan koleksi terbaru berjudul “Teramat Berarti” dalam acara The Langham Fashion Soirée di Jakarta.

Dikenal dengan gaya desainnya yang inovatif dan eksentrik, kali ini Rama terinspirasi dari pengalaman pribadi tentang keluarganya, yang mencerminkan hubungan mendalam antara anak-anak dan orang tua yang memasuki fase kehidupan baru.

Dalam koleksi “Teramat Berarti”, Rama Dauhan menampilkan eksplorasi struktur tulang punggung, mengambil inspirasi dari buku-buku anatomi serta praktik Kundalini, sebuah konsep energi spiritual dari yoga.

 “Saya tergerak oleh peran orang tua yang berubah seiring waktu, dari tulang punggung keluarga menjadi seseorang yang kemudian bergantung pada anak-anaknya. Ada perasaan cinta yang tak terbatas di sana,” ujar Rama Dauhan saat mengungkapkan filosofi di balik koleksinya.

Terdiri dari 30 set rancangan, koleksi ini menampilkan berbagai item mulai dari kemeja boxy, modifikasi jaket, coatdress, celana, bodysuit, hingga dress dan rok besar.

Rama menggunakan bahan-bahan unik seperti bahan sofa, pleather, net, brocade, dan jacquard, dengan tambahan unsur upcycling dari arsip desain sebelumnya. Palet warna didominasi oleh hitam, biru tua, silver, merah, pink, abu-abu, dan krem, menciptakan keseimbangan antara kekuatan dan kelembutan.

Elemen struktural koleksi ini diperkaya dengan embellishment yang menarik, seperti sulaman, ornamen tulang, bunga, dan pita, semuanya meniru bentuk tulang punggung. Desainnya yang unik dan inovatif ini diharapkan dapat membawa warna baru dalam dunia mode Indonesia, khususnya dalam memperkaya portofolio Indonesia Fashion Designer Council (IFDC).

Sumber Foto: istimewa

Baca Juga: