Peringatan Hari Kebaya Nasional pada 24 Juli tahun ini diwarnai dengan berbagai kegiatan menarik yang diselenggarakan oleh Funky Kebaya Community di M Bloc Space.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Kebaya Week, yang berlangsung dari 20 hingga 27 Juli 2024, bertujuan untuk mengangkat kebaya sebagai identitas budaya sekaligus fashion item yang dinamis.

Hari Kebaya Nasional, yang ditetapkan melalui Keputusan Presiden Nomor 19 Tahun 2023, menandai pentingnya kebaya sebagai warisan budaya Indonesia.

Kebaya tidak hanya sekadar busana tradisional tetapi juga simbol identitas nasional yang melintasi berbagai etnis. Seiring perkembangan zaman, kebaya terus mengalami modifikasi dan inovasi yang menjadikannya relevan dengan tren dan kebutuhan masa kini.

Lenny Agustin, Ketua Funky Kebaya Community, menegaskan bahwa gerakan ini bertujuan menjaga keseimbangan antara pelestarian tradisi dan semangat modernitas. “Modifikasi kebaya tetap harus memperhatikan esensinya. Inovasi hanya boleh 30% dari keseluruhan desain agar kebaya tetap bisa disebut kebaya,” jelas Lenny.

Kebaya Week menyajikan rangkaian kegiatan seperti talk show, workshop, pameran, trunk show, dan kompetisi. Acara ini tidak hanya merayakan kebaya sebagai warisan budaya tetapi juga mendorong kreativitas dalam memodifikasi dan mengontekstualkan kebaya sesuai gaya hidup masa kini.

Funky Kebaya Community bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Spektakel dan Suwe Ora Jamu, untuk menghidupkan kegiatan ini.

Spektakel, perusahaan riset budaya, dan Suwe Ora Jamu, produsen jamu ready to drink, turut mendukung acara ini dengan visi yang sama dalam memajukan kebudayaan Indonesia. Selain itu, penampilan dari siswa paduan suara SMA 68 Jakarta yang mengenakan kebaya menambah kemeriahan acara.

Kebaya Week di M Bloc Space menjadi bukti nyata bahwa kebaya dapat terus berkembang dan berinovasi tanpa kehilangan esensinya sebagai warisan budaya. Funky Kebaya Community berharap kebaya dapat dikenal dan diapresiasi tidak hanya di Indonesia tetapi juga di dunia internasional.

Sumber foto: istimewa

Baca Juga: