Asian Islamic Fashion and Art (AIFA) telah dilaksanakan di  Dome Senayan Park, 25-26 Januari 2025. AIFA ini merupakan ajang fashion show yang diikuti oleh beberapa negara seperti Indonesia, Uzbekistan, dan Malaysia.

AIFA 2025 merupakan kolaborasi lintas bidang yang memberikan ruang bagi para pelaku UMKM di industri fashion muslim, mulai dari desainer, fashionpreneur, hingga seniman. AIFA 2025 dirancang untuk mempromosikan karya UMKM Indonesia ke pasar global, khususnya para pecinta fashion muslim di Asia. Ini adalah langkah strategis untuk memperkuat posisi Indonesia sebagai kiblat fashion muslim dunia.

Salah satu desainer yang tampil di Asian Islamic Fashion and Art adalah Leny Rafael. Dalam event ini, terjadi kolaborasi antara Leny Rafael x  Charisma.

Dijelaskan Leny, dalam event Asian Islamic Fashion and Art, ia menampilkan 13 koleksi dengan tambahan koleksi tas Jims Honey. ”Ada 8 model, tiga muse, aku dan anak aku,” terang Leny sumringah.

Khusus untuk muse, Leny dibantu oleh 3 orang sahabatnya yaitu Fea Rini, Sawitri Wulan dan Lecta Lady. “Hari ini muse-nya luar biasa banget, sahabat, dan sudah seperti keluarga. Begitu minta, langsung support. Salah satunya Fea adalah educator, tiktokers. Pokoknya luar biasa banget. Ada juga Wulan, dia temanku juga seperti keluarga, pas aku hubungi juga langsung mau. Ada satu lagi namanya Kak Lady itu selebgram juga, memang dia juga mau support banget kita,” kata Leny .

Sementara Fea, yang tampil menjadi muse dalam peragaan busana karya Leny Rafael, merasa senang bisa berkolaborasi. ”Hari ini aku memakai baju Kak Leny. Berharapnya Kak Leny juga mendapatkan manfaat dari edukasi aku nantinya untuk memasukan barang – barang UMKM ke Tiktok,” ungkap Fea.

Koleksi yang Leny tampilkan dalam Asian Islamic Fashion and Art dengan tema Saeada. Saeada adalah bahasa Arab yang artinya kebahagiaan. Jadi Saeda adalah koleksi Leny Rafael signature untuk Lebaran Series. ”Jadi ini awal tahun, aku show lama lagi dan kembali ke identitas aku yang glamour, feminim dan  elegan. Semoga ini merupakan awal kebahagiaan untuk hidup lebih baik lagi,” terang Leny.

Leny Rafael seri Saeada adalah koleksi limited edition dengan pemilihan warna-warna bumi. ”Karena memang koleksi aku ini dirancang untuk lebaran, jadi pemilihan  warna – warna adem, warna soft, warna – warna yang memang untuk sehari – hari. Jadi bisa tetap cantik dengan sentuhan glamour tetapi tanpa payet,” ungkap Leny.

Harga aneka item karya Leny Rafael, mulai dari harga 300k hingga 1.500k. ”Alhamdulillah, koleksi ini tadi pas aku selesai (fashion show) banyak yang nanya order dimana, ini berarti aku dapat market, koleksi aku diminati. Nah, harapannya adalah bahwa seri Lebaran ini akan laku, kita sudah mulai pre order hari ini, 25 Januari. Jadi seri Saeda untuk menemani hari lebaran Anda,” pungkas Leny Rafael.

Sumber Foto: Istimewa

Baca Juga: