Perayaan kemerdekaan RI ke-78 disambut gegap gempita. Dari istana negara sampai ke pelosok nusantara.

Di Cilacap, Jawa Tengah, perayaan hari kemerdekaan dirayakan oleh warga yang berada di RT 01/RW 01, Gunung Simping, Cilacap dengan bersinergi dengan FIFGroup.

Perayaan hari kemerdekaan diisi  dengan beragam lomba yang diikuti oleh warga dan dimulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB. Diawali dengan lomba makan kerupuk, yang kedua lomba balap karung pakai helm, dan yang ketiga lomba tarik tambang, dan ditutup dengan lomba panjat pinang.

Eka Cahyono, Branch Head FIFGroup Cilacap 1, mengatakan kegiatan ini untuk mengajak mempererat hubungan pelaku usaha dengan warga sekitar untuk sama – sama memeriahkan hari kemerdekaan ke -78 ini.

“Mudah – mudahan Indonesia semakin maju danterus termasuk juga FIF juga semakin maju dan semakin bermanfaat bagi warga sekitar khususnya RT 01 RW 01,” tuturnya.

Seperti diketahui FIFGroup adalah salah satu anak perusahaan Astra yang bergerak di bidang pembiayaan, yang pertama sepeda motor khususnya Honda, yang kedua pembiayaan Danastra atau Dana Multi Guna yang ketiga adalah pembiayaan elektronik atau yang bisa dikenal dengan Spectra yang keempat adalah pembiayaan Haji atau Umroh yang dikenal nama produknya adalah Amitra dan yang terakhir Finatra adalah pembiayaan untuk mereka – mereka yang membutuhkan dana untuk pengembangan UMKM.

Harapan FIFGroup dan warga sekitar bisa semakin bersinergi terus FIF juga semakin bermanfaat untuk warga sekitar dan FIF juga bisa membantu segala kegiatan warga sekitar dan warga sekitarpun harapannya juga bisa sama – sama bersinergi, sama -sama membantu FIF semakin maju.

Sementara itu R. Sakri, Ketua RT, mengatakan  FIF memberi dukungan kepada warga RT 01/RW 01 untuk mengadakan kegiatan lomba -lomba dalam acara memeriahkan HUT RI ke – 78,

“Kita juga antusias untuk warga semua untuk mengikuti rangkaian lomba dari mulai lomba makan kerupuk, balap karung hingga panjat pinang.  Kita harus semakin maju menuju masyarakat adil dan makmur.

Sumber foto: Istimewa

Baca Juga: