Konser piano klasik bertajuk “A Debut Piano Recital, Celebrating Her 10th Birthday”,yang digelar di Jambi pada pertengahan bulan ini  adalah satu dari sekian banyak pentas yang pernah dilakukan oleh pianis cilik berbakat Jelica Angelline Zecy Yang.

Di umurnya yang masih sangat muda, anak dari pasangan Rudy Yang dan Febriyani (Almarhumah) ini tak hanya pentas di dalam negeri saja melainkan sampai mancanegara termasuk ke Amerika Serikat.  Jelica pun telah banyak mendapatkan pengakuan atas kemampuan musik di bidang piano dan meraih puluhan prestasi juara dalam kompetisi piano.

KABARI dalam satu kesempatan mewawancarai salah satu keluarga dari Jelica, Herlen yang tak lain adalah tante Jelica. Kami berbincang mengenai keponakannya yang jago bermain piano ini. Berikut kutipannya.

Bisa diceritakan awal ketertarikan Jelica  untuk belajar piano?

Sebenarnya awalnya hanya ingin memberikan ruang bagi Jelica untuk mengisi waktu kosongnya. Dan memang kebetulan sejak usia 1.5 tahun Jelica telah ditinggal oleh almarhumah ibunya.  Daripada di rumah hanya bermain gadget atau mainan lainnya, akhirnya saya mencoba memberi dia kursus piano. Ternyata seiring waktu Jelica menyukai piano. Dan awal mula belajar piano itu dimulai sejak ia berusia 3.5 tahun.

Kenapa piano, tidak alat musik lainnya?

Piano merupakan ibu dari semua alat musik. Jadi piano dapat mengalunkan musik yang indah tanpa harus ada pengiring. Selain itu menurut saya belajar piano sangat membantu kinerja otak dan otot. Melatih fokus, otot dan sekaligus juga konsentrasi untuk keselarasan sambil memainkan tuts piano pada tangan dan menginjak pedal menggunakan kaki.

Belajar piano dimana sajakah?

Jelica mulai belajar piano sejak usia 3.5 tahun dibawah bimbingan Kateryn Tan. Dan sejak umur 5 tahun Jelica melanjutkan untuk belajar piano dengan Ruth Wibisono hingga saat ini. Selain itu untuk melengkapi pengetahuannya dalam teori musik Jelica juga belajar dengan Rosalin So.

Biasa membawakan repertoar jenis apa?

Repertoar Jelica biasanya  mencakupi empat zaman dari zaman Barok, Klasik, Romantik hingga Modern, yang menyoroti keberagaman dalam periode musik.

Dan bisa dipentas ke luar negeri,  Bisa diceritakan?

Jelica sering berpartisipasi dalam festival musik ataupun kompetisi di luar negeri. Dan pada acara – acara seperti ini biasanya juara pertama akan mendapatkan kesempatan tampil pada Gala Winners Concert yang mana biasanya bersamaan pada award ceremoninya.

Diantara pentas di luar negeri, adakah yang paling berkesan?

Setiap kesempatan pentas di luar negeri memiliki kesan yang tersendiri. Jelica telah tampil di beberapa negara seperti Singapura, Malaysia, China, Jepang, Italy dan Amerika Serikat. Semua memiliki kesan yang begitu mendalam. Salah satu yang paling berkesan adalah kesempatan tampil di The Carnegie Hall, New York yang merupakan impian semua musisi pada September 2019.  

Untuk pentas di The Carnegie Hall, bisa diceritakan?

Pada awal mulanya Jelica tampil di Gala Winners Concert di Esplanade Singapore yang diadakan oleh LaPianista International. Pada saat itu hadir Mr. Adam Gyorgy yang merupakan salah satu Steinway Artist sekaligus Founder dari The PianoHouse International Piano Competition. Beliau memberikan golden tickets  kepada beberapa peserta pada saat itu untuk langsung menuju final round di Amerika, dimana hadiah utamanya adalah  juara pertama dari setiap kategori akan tampil di The Carnegie Hall. AS.

Pada saat itu kami berangkat ke Amerika dengan tujuan ingin memberikan kesempatan bagi Jelica untuk belajar dan semakin membuka mata melalui event ini. Puji syukur, saat itu Jelica dinobatkan sebagai juara pertama di kategorinya yang mana itu membawanya ke panggung impiannya yaitu The Carnegie Hall, New York pada usianya yang relatif muda yaitu 6 tahun.

Oh iya di tahun ini, apa  saja prestasi yang berhasil didapatkan Jelica?

Di tahun 2023 ini, antara lain Jury Award and Third Prize of Chopin Avenue Internasional Piano Competition-Spring 2023, Grand Prix Internasional Intrumental Performance Competition Vienna – Austria, Gold Prize di Chopin Class of Northern Lights Piano Festival and Competition 2023 – Swedia, dan Gold Prize di Junior Performance Category C (age 9 – 10) Northern Lights Piano Festival and Competition 2023 – Swedia.

Pengalaman seperti apa yang didapatkan selama pentas di luar negeri?

Yang pasti Jelica mendapatkan banyak teman – teman baru dari mancanegara. Selain itu Jelica dapat semakin menambah wawasannya dalam bermusik melalui penampilan para peserta dari negara- negara lainnya.

Sebagai orang tua melihat prestasi Jelica, bagaimana perasaannya?

Tentu saja sebagai orang tua saya sangat bahagia melihat progress Jelica yang terus berkembang seiring waktu. Saya sangat bersyukur Jelica begitu banyak mendapatkan dukungan dari berbagai pihak dalam perjalanan musiknya. Harapan saya semoga ke depannya Jelica semakin mencintai piano dan serius menekuninya sehingga nantinya dengan ilmu dan pengetahuan yang ia miliki, Jelica dapat berbagi dengan sesama melalui bidang ini.

Adakah rencana ke depan? Seperti akan pentas kemana lagi?

Untuk rencana terdekat, pada bulan September 2023 ini Jelica akan berangkat ke Eropa untuk tampil di Gala Winners Concert dari Petrof – Levi Piano Festival. Jelica yang merupakan peraih Platinum Award pada event ini seharusnya berangkat pada tahun 2020. Namun rencana ini tertunda dikarenakan pandemi Covid-19. Mohon doa restunya agar semua dapat berjalan lancar ya.

Artikel ini dapat dilihat di Majalah Digital Kabari Edisi 190

Baca juga: