Nama Gabriella Praditha semakin bersinar di dunia fashion. Berkat brand Gabriella Vania Couture (GV), brand yang ia dirikan dan dikenal dengan karya high art embroidery couture atau bordir tangan berkualitas tinggi.
Dengan perpaduan unsur budaya etnis Indonesia, khususnya Tionghoa, dan sentuhan modern, GV sukses menciptakan busana yang tak hanya mewah, tetapi juga memiliki makna mendalam.
Salah satu koleksi unggulannya adalah cheongsam, pakaian tradisional yang sering digunakan dalam upacara seserahan masyarakat Tionghoa. Lewat GV, Gabriella mengangkat cheongsam ke level lebih tinggi dengan desain yang anggun, modern, dan tetap mempertahankan keindahan khas Indo-China couture.
Pada 14 Desember 2024, Gabriella Praditha sukses menggelar peragaan busana bertajuk “The Golden Lotus” di Fuzhou, China. Koleksi ini menampilkan busana dengan desain yang terinspirasi dari simbol keanggunan dalam budaya kerajaan kuno, mengusung nuansa feminitas yang elegan.
Meski tetap mempertahankan karakteristik tradisional cheongsam, Gabriella memberikan sentuhan modern yang membuat desainnya semakin relevan bagi perempuan masa kini. Keindahan bordir tangan dan detail mewah dalam setiap gaun GV menegaskan eksistensinya sebagai rumah mode couture yang diperhitungkan.
Keindahan rancangan Gabriella Vania Couture tak hanya menarik perhatian pecinta fashion, tetapi juga menjadi pilihan utama para selebritas, sosialita, dan tokoh berpengaruh. Beberapa artis ternama yang pernah mengenakan koleksinya antara lain Femmy Permatasari, Rossa, Desy Huang, dan Nikita Willy.
Selain itu, nama-nama seperti Yumi Wong, Lea Simanjuntak, Melani Ricardo, Dewi Kumala, hingga Ruth Sahanaya juga turut tampil memukau dalam balutan rancangan GV. Tak hanya selebritas perempuan, desainer berbakat ini juga dipercaya oleh figur publik ternama seperti Hotman Paris dan keluarganya.
Sumber Foto: Istimewa
Baca Juga:
- Mengenal Kampung Joglo Tanjung Lesung, Oase Budaya Jawa di Tanah Banten
- Hadirkan Kembali Acara “Dazzle Your Day with Prilly Latuconsina” di Botani Square Bogor, The Palace Jeweler Adakan Fan Meeting, Games, hingga Challenge Seru
- Eva Belisima: Kartini Bukan Sekadar Pahlawan, tapi Role Model Sepanjang Zaman
- Model Muda Indonesia Britney Davanya Manese: Semangat Kartini Harus Terus Menginspirasi Generasi Muda untuk Terus Belajar dan Berkarya
- Lebih Dari 20 Tahun, 3 Perempuan Petani Perjuangkan Hak Tanah