Jakarta, KabariNews.com – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hari ini, Selasa (10/8), rencananya akan melantik dua puluh empat orang duta besar luar biasa dan berkuasa penuh Indonesia di Istana Negara, Jakarta.

Di antara para duta besar yang akan dilantik, teradapat Juru Bicara Kepresidenan Bidang Hubungan Internasional, Dino Patti Djalal. Dino akan menempati tugas barunya sebagai Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat di Washington DC. Sementara Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah mendapat kepercayaan untuk menggantikan posisi Dino Patti Djalal.

Nama Dino Patti Djalal sudah tidak asing di mancanegara. Ia merupakan diplomat yang memulai karir di Kementerian Luar Negeri. Sebelum menjabat Juru Bicara Presiden, pria kelahiran Beograd, Yugoslavia, 10 September 1965, ini pernah menduduki jabatan Direktur Urusan Amerika Utara dan Amerika Tengah di Departemen Luar Negeri RI.

Setelah lulus dari Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Al Azhar, Dino melanjutkan pendidikannya di McLean High School, Amerika Serikat.

Setelah itu, Dino mendapatkan gelar Sarjananya di Universitas Carleton, Kanada, serta gelar MA dari Universitas Simon Frazer, Kanada, sebelum akhirnya menyandang gelar doktor di bidang hubungan internasional di London School for Economic and Political Science, Inggris.

Untuk Share Artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?35335

Untuk

melihat artikel Jakarta lainnya, Klik

di sini

Klik

di sini
untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri
nilai dan komentar
di bawah artikel ini

_______________________________________________

Supported by :