Jakarta, KabariNews.com – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri ABRI (Pepabri) yang digelar di Puri Ardyagarini, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (12/10).

Dalam acara tersebut, diserahkan pula penganugerahan Bintang Bhakti Catur Dharma Pepabri kepada empat purnawirawan, yaitu Mantan KSAL Laksamana TNI Purn Waloejo Soegito, Marsekal Muda TNI Purn Roesman, Mantan Kapolri Jend Pol Purn Widodo Budidarmo, dan Mantan Kaskopkamtib Jenderal TNI Purn Widjoyo Suyono.

Sekitar 400 purnawirawan dan warakawuri menghadiri acara ini dengan dengan mengenakan seragam batik berwarna coklat.
Dalam pidatonya, Presiden berharap agar para purnawirawan tetap bersatu meski latar belakang politiknya berbeda.
Presiden juga berjanji untuk kembali menaikkan gaji dan tunjangan para prajurit dan puraniwaran setiap tahunnya, dan juga menyediakan fasilitas perumahan layak untuk para purnawirawan.
Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?35703

Untuk

melihat artikel Jakarta lainnya,
Klik di sini

Klik di sini
untuk Forum Tanya Jawab


Mohon beri nilai dan
komentar di bawah artikel ini

_______________________________________________

Supported

by :