KabariNews – Kalijodo merupakan tempat lokalisasi. Namun, itu dulu. Kini Kalijodo berbenah. Sejak kepemimpinan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Gubernur DKI Jakarta non aktif ini menyulap Kalijodo menjadi wajah yang cantik sebagai tempat arena bermain skateboard untuk warga ibu kota yang diberi nama Ramah Taman Hiaju (RTH).

Nita Maharani, Relawan Badja (Basuki-Djarot) yang  terlibat dalam penggarapan mini seri sebagai bentuk dukungan  kepada paslon nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)- Djarot Syaiful. Nita yang menjadi sutradara mini seri ini melibatkan sejumlah pekerja seni tanah air serta para warga.

Cathy Sharon, penggagas pembuatan mini seri ini mengumpulkan sejumlah pekerja seni datang ke KaliJodo sebagai bentuk dukungan terhadap Ahok-Djarot.

Heri Sapril, warga Tanah Abang mengakui kinerja Ahok. “Cuma Bapak Basuki yang bisa bekerja kayak begini yang sesuai dengan ajaran kita semua, permintaan warga Jakarta, Kalijodo yang selama ini dianggap lembah hitam dan sekarang, Alhamdulilah  jadi taman kota, taman kota ini buat semua, “ ujar Heri penuh suka cita.

Para artis dan warga yang terlibat berharap agar Ahok dapat memenangkan Pilkada agar dapat meneruskan dan menyelesaikan program kerjanya menjadikan Jakarta lebih baik. (Kabari1008/foto :1008)